Jumat, 15 Juli 2016

Analisa teknikal pair EUR/USD tanggal 14 Juli 2016

Analisa teknikal pair EUR/USD tanggal 14 Juli 2016

1. Analisis tren dan support resistance
Analisis tren dan support resistance
          Harga cenderung berbolak-balik melalui MA 24, 48, 72, 96 dan 120, hal ini menunjukkan kondisi market sedang sideways. Beberapa trader yang lebih suka mengikuti tren (trend follower) lebih memilih menghindari market yang seperti ini karena penuh ketidakpastian, namun saya pribadi jika tren sedang dalam kondisi sideways fokus ke support dan resistance, dan kali ini support resistance mulai terlihat berdasarkan pembentukan dua puncak dan dua lembah, apakah penentuan support resistance dengan cara seperti ini bisa dikatakan valid? jawabannya relatif, namun secara visual hal ini lebih masuk akal.

2. Analisis Candle Pattern
Hammer on H4 Chart
         Kemarin tanggal 13 Juli 2016 ada candle pattern Hammer  yang sudah terkonfimasi namun sayangnya tertahan oleh resistance 1, seperti yang terlihat pada gambar yang diarsir berwarna biru.




3. Kesimpulan           
      Kesimpulan saya jika keadaan seperti ini wait and see, menunggu ada candle pattern lagi pada area-area support dan resistance. Psikologi market bukan hanya dilihat dari candle pattern, namun juga harus melihat level-level support resistance. Support merupakan suatu area level harga, di mana pada level tersebut demand cukup besar untuk menahan turunnya harga (DEMAND > SUPPLY). Pada level ini, harga cenderung berhenti bergerak turun dan kemungkinan besar akan naik lagi. Bahasa praktisnya, support adalah level yang diperkirakan akan menahan pergerakan bearish (turun). Resistance merupakan suatu area level harga di mana pada level tersebut supply cukup besar untuk menghentikan naiknya harga (SUPPLY > DEMAND). Pada level ini, harga cenderung berhenti bergerak naik dan kemungkinan besar akan turun lagi. Bahasa praktisnya, resistance adalah level yang diperkirakan akan menahan pergerakan bullish (naik)1.


Catatan kaki
1. http://www.foreximf.com/belajar-forex/pemula/support-dan-resistance/












Tidak ada komentar:

Posting Komentar